Senin, 04 April 2011

CRM yang tepat untuk prodi Teknik Informatika


1.    Pembayaran SPP
Dalam pembayaran SPP pun, seharusnya CRM bisa  diterapan. Dengan mengatur jadwal pembayaran setiap program studi dan waktu KRS yang diterapkan. Sehingga tidak akan menyebabkan antrian begitu panjang. Dan mahasiswa sebagai customer merasa di layani dengan baik.
2.    Periode KRS
Ketika periode KRS Campus menuliskan di  Portal, web dan juga spanduk di area campus, namun ternyata mahasiswa pun masih banyak yang lupa dan terlambat dalam melakukan KRS. Maka disini dalam penerapan CRM nya adalah dengan menerapkan system, yang mana akan mengirimkan sms pengingat kepada Mahasiswa untuk tidak lupa melakukan KRS.
3.    KRS
Banyak kendala ketika mahasiswa melakukan KRS, dimana kelas penuh, tidak bisa memilih dosen pengampu, banyak yang bentrok jadwal satu dengan lain.
Maka disini CRM nya adalah Campus memberikan layanan kemudahan untuk  Mahasiswa untuk memilih mata kuliah sesuai yang akan ambil dan dapat memilih dosen pengampu yang mahasiswa mau. Sehingga mahasiswa senang dan dapat  berkonsentrasi karena itu atas pilihan mereka sendiri.
4.    Praktikum dan Pembayaran Praktikum
Pada periode pembayaran praktikum mahasiswa UAD, selalu saja antri yang panjang dan lama. Ini salah satu pelayanan yang tidak memuaskan customer yaitu mahasiswa. Disini seharusnya CRM diterapkan. Dengan memberikan kemudahan dalam pembayaran praktikum dengan mengatur jadwal pembayaran sehingga  tidak terjadi antrian yang begitu panjang dan lama karena harus mengejar kuota jam praktikum.

Jumat, 01 April 2011

Konsep Proses Sistem Operasi BlackBerry


Keadaan Proses:
·       Prosesproses yang dikelola oleh sistem black berry akan melalui serangkaian keadaan yang merupakan bagian dari aktivitasnya. Keadaan proses ini disebut sebagai status proses yang terdiri dari:
·       Status New yaitu status dimana proses sedang dibuat. Misalnya anda pertama kali membuka aplikasi BBM (nah pada saat pembukaan aplikasi maka dia sedang menciptakan suatu proses)
·       Status Running yaitu status dimana proses dieksekusi. Pada status ini instruksi – instruksi pada proses. Misalnya anda sedang chating dengan BBM maka proses sedang Running.
·       Status Terminated yaitu status dimana proses diakhiri. Misalnya anda menutup Aplikasi BBM maka proses berstatus terminated.
·       Sebuah proses menjadi Terminated disebabkan oleh beberapa hal diantaranya:
·       Proses memang sudah selesai mengerjakan tugasnya, sehingga diakhiri secara normal. Misalnya anda sedang menutup aplikasi Music Player pada BB.
Terjadi kesalahan perhitungan misalnya mengerjakan instruksi pembagian dengan nol (division by zero) , atau menyimpan angka yang lebih besar daripada yang dapat diakomodasi oleh perangkat keras blackberry.
Terjadi kegagalan I/O seperti kegagalan pembacaan dan penulisan file.
Proses induknya berakhir, pada kasus ini suatu proses dibuat oleh proses lain, proses pembuat disebut sebagai parent, sedangkan proses yang dibuat disebut sebagai child . Sistem dirancang untuk mengakhiri secara otomatis prosesproses childnya bila proses parent berakhir.
Proses child diakhiri atas permintaan proses parentnya. Pada kasus ini parent mengirim signal tertentu untuk mengakhiri childnya misalnya mengirim signal SIGQUIT, SIGKILL atau SIGTERM.